Buka Tabungan Online: Manfaat Memisahkan Rekening Pribadi dengan Bisnis

Buka tabungan online dengan tujuan memisahkan pendapatan pribadi dan bisnis adalah pilihan tepat. Pasalnya, dengan menyendirikan kepentingan bisnis dan kebutuhan pribadi akan membuat Anda menjadi lebih fokus dalam memperhitungkan perekonomian.

Terlebih jika usaha yang Anda jalankan cukup besar. Maka, menyendirikan keuangan akan memudahkan dalam berbagai aspek. Selain kepercayaan pegawai terhadap Anda semakin tinggi, aksesnya pun dapat lebih cepat dijalankan.

Inilah Manfaat Memisahkan Rekening Pribadi dan Bisnis

Jika Anda masih belum memahami pentingnya menyendirikan jenis rekening online pada kebutuhan individu dan bisnis. Pastikan untuk mengikuti pembahasan berikut ini agar mendapatkan penjelasan detail dan lebih terarah.

1. Menjaga Profesionalitas

Manfaat pertama dari pemisahan kedua rekening tersebut akan membentuk etos profesional dalam diri Anda. Terlebih sebagai seorang founder yang harus memberikan gaji kepada pegawai. Memiliki rekening online bisnis, akan memudahkan Anda dalam mengontrol dan mempertimbangkan proses pemberian gaji karyawan.

Selain itu, buka tabungan online dengan nama perusahaan akan membuat kepercayaan mitra bisnis semakin besar dibanding mengelola menggunakan nama pribadi. Hal ini secara psikologi sangat berkaitan, sebab mitra kerja akan merasa lebih aman karena perusahaan terdaftar dalam sebuah data resmi.

2. Memudahkan Perencanaan

Memisahkan rekening pribadi dan bisnis, akan memudahkan Anda dalam memantau setiap transaksi yang dilakukan atas nama perusahaan. Mulai dari pengeluaran hingga penghasilan yang masuk ke rekening.

Hal ini juga akan memberikan akses cepat bagian pencatatan dalam membentuk pembukuan. Sebab, menggabungkan laporan masuk dan keluar akan meminimalisir data tercampur dan laporan jadi lebih rapi.

Memiliki laporan keuangan yang rapi dan jelas, membuat Anda sebagai pemilik bisnis menjadi lebih mudah dalam merancang anggaran beberapa waktu ke depan. Dan hal ini dapat dilihat untuk memantau dan membandingkan perkembangan setiap bulannya.

3. Sebagai Acuan dalam Mengambil Tindakan

Tanpa disadari, pemisahan rekening pribadi dan bisnis juga berpengaruh besar terhadap cara Anda mengambil keputusan. Terlebih menyangkut kepentingan perusahaan. Sebab, pengeluaran yang umumnya dilakukan didasari pada pemasukan setiap bulannya.

Pada keuangan pribadi, pemasukkan dalam menjadi acuan dengan melihat estimasi pengeluaran secara berkala. Berapa tabungan yang diperlukan. Perencanaan dana darurat, dan keuangan variabel lain.

4. Meminimalisir Terjadinya Kebangkrutan

Buka tabungan online dapat meminimalisir kebangkrutan pada sebuah perusahaan. Sebab, jika Anda tidak bisa membedakan keuangan pribadi dan bisnis. Seringkali dibuat kalap dengan jumlah uang di dalam tabungan.

Padahal, hal tersebut juga bagian dari perusahaan. Apabila bercampur, berapa perbandingan persentase dana perusahaan dan pribadi sudah tidak bisa lagi dibedakan. Pasalanya perhitungan menjadi lebih rumit dan konsumtif menjadi gaya hidup sehari-hari yang dapat menyebabkan kebangkrutan sangat tinggi.

5. Memudahkan Perhitungan Pajak

Bagi pelaku usaha, tentu tidak lagi asing dengan pajak. Sebab, pada setiap bisnis yang dijalankan selalu ada pajak wajib untuk dibayarkan. Jumlahnya sendiri berbeda-beda sesuai dengan besarnya usaha yang dijalankan.

Jika Anda tidak membedakan rekening bisnis dan pribadi, hal ini nantinya akan menyusahkan perusahaan. Anda sendiri juga akan mendapatkan kerugian berlebih. Sebab, besaran nominal yang dimiliki dalam tabungan bisa jadi dianggap sebagai laba perusahaan.

Hal ini membuat pajak yang dibebankan menjadi lebih besar sebab dana pendapatan bergabung. Selain itu, penggabungan juga sangat rawan pemborosan. Hal yang sangat dikhawatirkan apabila jatuh tempo pembayaran pajak perusahaan tidak memiliki dana sebab habis untuk memenuhi hidup konsumtif.

Oleh karena itu, pastikan Anda mempertimbangkan buka tabungan online untuk bisnis. Selain bermanfaat dalam memudahkan pembayaran pajak. Anda juga tidak berubah menjadi tamak sebab melihat nominal dalam rekening pribadi.

6. Evaluasi Kinerja Menjadi Lebih Efektif

Buka tabungan online dengan tujuan pemisahan rekening bisnis dan pribadi ternyata menghadirkan beberapa manfaat. Salah satunya memudahkan Anda dalam melakukan evaluasi kerja suatu perusahaan.

Sebab, Anda dapat mengetahui pergerakan transaksi yang dilakukan setiap bulannya. Jika terjadi minus, maka Anda mengetahui keputusan apa yang harus diambil. Apabila terdapat laba lebih, Anda juga bisa kembali memutar dana tersebut untuk memperluas bidang usaha.

Evaluasi ini sangat berpengaruh kepada keberhasilan sebuah perusahaan. Sebab, promosi dan pengenalan branding tergantung pada dana yang dimiliki. Oleh karena itu, pastikan Anda memikirkan manfaat satu ini untuk segera melakukan buka tabungan online.

digibank by DBS: Buka Tabungan Online dengan Banyak Keunggulan

https://www.freepik.com/free-photo/young-muslim-businesswoman-check-product-purchase-order-stock-save-tablet-computer-work-home-office_15113069.htm#query=small%20business&from_query=small%20bussiness&position=11&from_view=search

Jika Anda berkeinginan untuk buka tabungan online dengan tujuan memperluas ranah bisnis. Anda dapat memilih digibank by DBS sebagai mitra kerja. Pasalnya, perusahaan perbankan ini memberikan banyak fasilitas yang dapat membuat Anda merasa puas sebagai pengguna.

Perusahaan digibank by DBS selalu mengutamakan kenyamanan pengguna. Anda juga bisa melakukan pendaftaran dengan cepat. Selain itu, bunga tabungan setiap bulannya tidak begitu besar. Beberapa keuntungan lain yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan digibank by DBS sebagai berikut :

1.     Pembukaan Instan tanpa Datang ke Bank

Memilih digibank dalam pembukaan rekening bisnis. Anda tidak perlu datang ke bank untuk melakukan pendaftaraan. Saat ini digibank memberikan fasilitas yang memudahkan calon pengguna dalam mengajukan permohonan nasabah. Sebab, Anda hanya perlu mengaksesnya melalui Aplikasi digibank by DBS.

2.     Verifikasi dilakukan dengan mudah

Tidak serumit rivalnya, digibank by DBS memudahkan sistem verifikasi menggunakan face biometric. Dimana Anda hanya memerlukan e-KTP dan mengisi beberapa data online secara cepat. Kemudian, pendaftaran akan diverifikasi setelah pengenalan wajah terdeteksi.

3.     Memberikan Akses Gratis Saat Transfer dan Tarik Tunai

Anda juga bisa menikmati kemudahan transfer dan tarik tunai uang secara gratis. Tanpa biaya admin, keuangan Anda menjadi lebih hemat. Namun, syarat yang dibutuhkan yaitu saldo rekening rata-rata perbulannya minimal Rp1 juta.

 

Menjalin mitra dengan digibank by DBS dalam mengembangkan bisnis merupakan pilihan tepat untuk Anda. Terlebih fasilitas dan fitur yang ditawarkan sangat memudahkan Anda dalam menjalankan usaha. Jadi, pastikan untuk melakukan buka tabungan online dengan cepat dan mudah hanya melalui digibank by DBS.

 

 

 

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *