Venti Figianti Bantah Sempat Ingin Bercerai dan Kembalikan Kiwil ke Rohimah: Emang Barang Ya?

Venti Figianti sempat mengutarakan kekesalannya pada Kiwil karena susah dihubungi dan sulit untuk berkomunikasi. Bahkan karena masalah tersebut, Venti dikabarkan ingin bercerai dengan Kiwil dan mengembalikannya ke Rohimah. Venti pun membantah kabar bahwa dirinya akan mengembalikan Kiwil ke pelukan Rohimah.

"Emang barang ya dibalikin? Gak ada dibalikin," kata Venti Figianti di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Selasa (6/7/2021). Namun ia mengakui bahwa sempat ada masalah komunikasi antara dirinya dengan Kiwil selama tiga minggu. Kiwil sempat tak bisa dihubungi dan tak pulang ke rumah selama tiga minggu.

Hal tersebut lah yang membuat Venti sempat marah dan kecewa pada Kiwil. "Ya yang ada kungkin kemaren karena komunikasi itu ada sempet beberapa hari ya agak lama tiga minggu, nggak ada ngobrol hanya chat aja," terang Venti. "Karena komunikasi sempat terputus," ungkapnya.

Meski begitu, Venti menegaskan bahwa tak ada niat darinya untuk mengembalikan Kiwil ke pelukan Rohimah lagi. Ia sadar bahwa ada beberapa hal yang harus dikoreksi dari dirinya dan Kiwil dalam menjalani rumah tangga ini. "Tapi nggak (keinginan) ada untuk mengembalikan karena beliau kan bukan barang," terang Venti.

"Yang ada mungkin itu ada hal yang harus diperbaiki dari kita. Bukan dari beliau aja dari saya pun ada lah yang harus diperbaiki," jelasnya. Venti sempat mengungkapkan bahwa Kiwil tak bisa dihubungi dan tak ada kabar selama beberapa minggu. Hal itu cukup membuat Venti geram dan terucap ingin mengakhiri semua. Kiwil dan Venti Figianti upanya sudah sah menikah sejak akhir tahun 2020 lalu.

Keduanya sempat berencana menikah di awal tahun 2021, namun karena ingin segera sah secara agama, Kiwil dan Venti pun mempercepat pernikahan mereka. Pernikahan mereka dihadiri keluarga inti saja saat itu. Sebab Venti dan Kiwil sepakat untuk sah secara agama lebih dulu baru sah secara hukum negara. "Iya hanya keuarga, karena kan kita juga awalnya kan mau menikah Januari, tapi karena nggak mau menunda akhirnya kita percepat," tutur Kiwil di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Selasa (6/7/2021).

"Iya (tahun 2020)," timpal Venti. Ketika ditanya soal detail dari pernikahan mereka itu, Kiwil enggan menjelaskannya. Ia mengatakan semua sudah tahu sejak beritanya ramai.

"Ah itu bagi saya udah lewat lah, kemarin juga udah rame gak perlu diinin lagi lah," beber Kiwil. "Kan sama aja ceritain (hari pernikahan) yang pasti saya menikah di Rancaka subang, Solokan Jeruk," terangnya. Kiwil sempat membantah dirinya menikahi Venti Figianti dan mengaku akan setia dengan Rohimah di akhir tahun 2020 lalu.

Namun seiring berjalannya waktu, Rohimah menyadari bahwa Kiwil sudah menikahi Venti dan memutuskan untuk meminta bercerai. Setelah Kiwil dan Rohimah resmi bercerai, barulah Kiwil dan Venti go public mengakui hubungan rumah tangga mereka yang sudah dibangun sejak 2020 lalu. Kiwil akhirnya mengakui adanya pernikahan dengan Venti Firgianti.

Kiwil sempat membantah bahwa dirinya menikah dengan Venti di tahun 2020, hal itu ia lakukan sebelum bercerai dengan Rohimah, istri pertamanya. Kala itu Kiwil mengaku bahwa Venti hanyalah teman bisnisnya berjualan bebek di Bandung. Namun setelah Rohimah menceraikan Kiwil karena kedapatan menikahi Venti, keduanya pun kini mulai go public dan mengumumkan hubungan rumah tangga mereka.

Kiwil membeberkan alasannya sempat membantah adanya pernikahan dengan Venti dengan dalih sebagai rekan kerja jualan bebek. Komedian yang memiliki beberapa mantan istri itu mengatakan bahwa ia tak mau mengaku menikahi Venti karena di rumah panggilannya bukan Kiwil, melainkan nama aslinya yakni Wildan Delta. "Ya karena kan pertanyaan 'ini kan bang Kiwil, bang Kiwil' saya bilang sama Venti, si Kiwil sih enggak ya, kalau yang ditanya Wildan ya iyalah," tutur Kiwil di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Selasa (6/7/2021).

"Selarang udah terbongkar, saya menikah dengan Venti ini karena nama Wildan bukan Kiwil," bebernya. Kiwil mengatakan bahwa jika di luar saat hadiri acara televisi, ia menggunakan nama panggung yakni Kiwil. Namun saat berada di rumah bersama Venti, istrinya itu memanggil Kiwil dengan nama asli, Wildan.

"Kalau di luar ya saya Kiwil tapi kalau sampai di rumah ya say Wildan, itu udah prinsip hidup kita berdua, pengin begitu aja," ungkapnya. "Ya udah seperti ini jalanin aja lah, asalkan paham semua, di luar Kiwil di rumah Wildan," terang Kiwil. Kiwil dan Venti sudah sama sama mengakui bahwa mereka sudah sah menikah secara agama dan belum secara hukum negara.

Mantan suami Rohimah dan Meggy Wulandari itu mengatakan bahwa dirinya sedang dalam proses pengesahan pernikahan secara hukum negara. "Nikah siri kita," kata Kiwil di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Selasa (6/7/2021). Kiwil dan Venti Figianti mengakui bahwa saat ini mereka sudah sah menikah secara agama karena Venti enggan pernikahannya disebut nikah siri.

"Nggak ada nikah siri, nikah agama kita," timpal Venti membantah ucapan Kiwil. Venti Figianti pun menjelaskan bahwa pernikahan yang mereka lakukan bukanlah pernikahan siri, meskipun memang belum sah secara hukum negara. "Kalau nikah siri itu nikah yang tanpa wali, coba tanyakan lagi yang lebih paham," tutur Venti.

"Oh iya kita nikah agama, ada rukunnya," ucap Kiwil mengikuti Venti. Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *